Gubug, 26 Oktober 2019
Guna melatih mental dan kemampuan serta menambah pengalaman siswa SSB Pancasila Baturagung, maka pada kesempatan yang bagus ini SSB Pancasila Baturagung mengikuti Turnamen Sepak Bola Usia Dini “Kuwaron Cup” yang diadakan oleh pemerintahan Desa Kuwaron Kecamatan Gubug Kabupaten Grobogan.
Turnamen U-12 ini diikuti dari berbagai SSB di sekitar Desa Kuwaron.
Dengan mengikuti kegiatan ini semoga siswa SSB Pancasila bisa unjuk kemampuan dengan bertanding langsung melawan SSB dari Desa lain khususnya di kecamatan Gubug.