Komjen Eps.4 Bahas Cara Istinja’ yang Benar

Baturagung, 30 Agustus 2020.

Komjen kali ini mengadakan Ngaji Bareng Sambil Ngopi beda dari biasanya. Sebelumnya Ngaji Bareng yang diadakan di musholla-musholla malam lalu Bertempat di GM Mart (Toko Kebutuhan Sehari-hari) di RT 01 RW 01 Desa Baturagung.

Dimulai pukul 19.30 WIB, Ngaji Bareng kali ini dipimpin oleh Saudara Wakhid dan Pembaca Materi adalah Saudara Novel dan Narasumber seperti biasa adalah Ustad M. Mukhlisin. Pada malam lalu yang dibahas adalah masalah istinja’. Istinja sendiri adalah membersihkan diri dari segala kotoran yang keluar dari qubul dan dubur manusia yaitu air kecil dan air besar dengan menggunakan air atau batu.

Dalam ngaji bareng ini dibahas bagaimana cara beristinja’ dengan menggunakan batu, tissu dan benda-benda lainya. Dibahas pula hukumnya istinja’ dengan tisu kering dan tisu basah, kemudian aturan buang hajat di tanah lapang yang harus ada penghalangnya dan aturan dilarangnya buang hajat membelakangi kiblat, dan hal-hal lain yang dilarang saat buang hajat.

Ngaji bareng ini umum bagi siapa saja yang ingin berdiskusi tentang masalah sehari-hari tentunya sesuai hukum islam. Untuk tempatnya akan selalu berpindah-pindah sesuai permintaan dan persetujuan dari para peserta dan masyarakat. (MAH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *